Accessibility links

Breaking News

China Menjadi Ancaman Terbesar bagi Keamanan Nasional AS


Direktur FBI Christopher Wray membahas tentang ancaman China terhadap ekonomi dan ekamanan nasional Amerika pada 7 July 2020.
Direktur FBI Christopher Wray membahas tentang ancaman China terhadap ekonomi dan ekamanan nasional Amerika pada 7 July 2020.

China adalah risiko terbesar bagi kekuatan ekonomi dan keamanan nasional Amerika Serikat.

Christopher Wray, Direktur Biro Investigasi Federal (FBI) dalam pidato di Institut Hudson mengatakan China membawa "ancaman jangka panjang terbesar" bagi vitalitas ekonomi dan keamanan nasional Amerika Serikat.

Partai Komunis China, katanya, terlibat dalam kampanye bergenerasi dalam berbagai lapisan untuk menjadi pemimpin ekonomi dan teknologi dunia:

“Namun mereka (Partai Komunis China) mengobarkan perlawanan tidak melalui inovasi yang sah, tidak melalui persaingan yang adil dan sesuai hukum, dan tidak dengan memberikan kebebasan berpikir, dan berbicara, serta kreativitas kepada warganya yang kami hargai di sini, di Amerika Serikat. Sebaliknya, China terlibat dalam upaya nasional untuk menjadi satu-satunya negara adidaya di dunia melalui cara apa pun. "

Cara-cara itu, katanya, termasuk spionase ekonomi, peretasan data, pencurian hak kekayaan intelektual, penyuapan, pemerasan, dan upaya pemaksaan lainnya "untuk mempengaruhi kebijakan pemerintah kita, mendistorsi wacana publik negara kita, dan merusak kepercayaan dalam proses dan nilai demokrasi kita."

Direktur FBI Wray menekankan bahwa tindakan jahat dan merusak ini adalah pekerjaan Partai Komunis China:

“Ini bukan tentang orang Tionghoa, dan ini yang jelas bukan tentang orang Amerika keturunan Tionghoa. Selama beberapa generasi, orang-orang datang dari China ke Amerika Serikat untuk mendapatkan berkah kebebasan bagi diri mereka sendiri dan keluarga mereka, dan masyarakat kita menjadi lebih baik karena kontribusi mereka.”

Sementara itu, Pemerintah China dan Partai Komunis telah berani melanggar norma dan supremasi hukum. Direktur Wray menunjuk pada apa yang disebut "program anti-korupsi yang dibuat oleh Sekretaris Jenderal Xi Jinping, yang disebut" Perburuan Rubah.” "Perburuan Rubah", kata Wray, sebenarnya adalah kampanye yang menarget orang China yang tinggal di luar China: "Yang kami maksud adalah lawan-lawan politik, pembangkang, dan mereka yang mengkritik pemerintah, yang berusaha mengungkap pelanggaran hak asasi manusia China yang sebegitu luasnya." Dalam satu contoh, China mengancam seseorang apakah ia kembali ke China atau bunuh diri. Mereka dan keluarga mereka diancam, dan anggota keluarga mereka di China telah ditangkap untuk memberi tekanan terhadap mereka.

Director Wray menyatakan bahwa pendekatan nasional yang diterapkan China menuntut tanggapan yang sama: "Untuk menghadapi ancaman ini secara efektif tidak berarti kita tidak boleh berbisnis dengan China," katanya. “Namun itu berarti bahwa ketika China melanggar hukum pidana dan norma internasional kami, kami tidak akan menoleransinya. FBI dan mitra kami melalui pemerintah AS akan meminta pertanggungjawaban China dan melindungi inovasi, ide, dan cara hidup bangsa kami dengan bantuan dan kewaspadaan rakyat Amerika."

Mencerminkan Pandangan Pemerintah Amerika Seperti Disiarkan oleh Voice of America

XS
SM
MD
LG