Accessibility links

Breaking News

Mengatasi Wajah Baru Korupsi


(FILE) Uang real Brazil dan dolar AS
(FILE) Uang real Brazil dan dolar AS

Wargalah yang menanggung akibatnya ketika harga naik, lebih sedikit sumber daya yang diinvestasikan di sektor publik, dan lingkungan terdegradasi.

Korupsi adalah momok. Korupsi merusak kepercayaan, merongrong pembangunan, mengikis kepercayaan pada institusi demokrasi, dan menghambat pertumbuhan ekonomi. Pada akhirnya, wargalah yang menanggung akibatnya ketika harga naik, lebih sedikit sumber daya yang diinvestasikan di sektor publik, dan lingkungan terdegradasi.

Ketika orang berpikir tentang korupsi, mereka kebanyakan membayangkan suap sebagai imbalan bantuan, atau pejabat yang menggerayangi keuangan. Tetapi “korupsi tidak lagi hanya tentang individu otokrat yang mencuri kekayaan negara mereka untuk kekayaan pribadi – korupsi adalah tentang bagaimana mereka membangun seluruh sistem pemerintahan – dengan bantuan fasilitator dari negara lain,” kata Administrator USAID Samantha Power.

“Korupsi adalah tentang memanfaatkan sistem keuangan global yang tidak transparan untuk melakukan penjarahan dalam skala internasional yang besar dengan bantuan industri baru dari para fasilitator ini.

“Masalah ini adalah tentang menggunakan korupsi untuk mempengaruhi politik – dan kebijakan – negara lain dan mengubah norma global dan mempengaruhi institusi multilateral dengan cara yang dianggap menguntungkan mereka.”

Politisi korup yang terpilih dengan bantuan negara tetangga yang kuat akan menggunakan posisinya untuk menciptakan sistem korupsi yang mengakar di seluruh sektor ekonomi. Dan sebagai imbalannya, dia akan memberikan keuntungan besar kepada para donaturnya, bahkan mungkin --- sejumlah kendali.

“Sistemisasi, fasilitasi, instrumentalisasi korupsi untuk mendapatkan keuntungan politik di luar negeri – hal ini adalah kualitas, wajah korupsi modern,” kata Administrator Power.

“PBB memperkirakan korupsi merugikan negara berkembang $1,26 triliun setiap tahunnya, sembilan kali lebih besar daripada bantuan pembangunan resmi yang disediakan setiap tahunnya – sembilan kali lipat dari jumlah bantuan resmi itu.”

Untuk mengatasi hal ini, Amerika Serikat mengubah pendekatannya, untuk mengatasi wajah baru korupsi.

“Pertama-tama, kami ingin mengurangi kesempatan korupsi – baik domestik maupun transnasional. Yang kedua, ketika korupsi benar-benar terjadi, kami ingin mencegahnya – termasuk dengan mendanai jaringan global jurnalis investigasi dan aktivis yang dapat membantu mengungkap skema multi-negara yang kompleks. Dan ketiga, kami ingin memberikan insentif untuk perilaku dan integritas yang baik, sehingga pegawai negeri dihargai, dan para pemimpin sektor swasta membuat keputusan yang meningkatkan upaya antikorupsi, dan bukan memperburuknya.”

Para pelaku korupsi terus mengembangkan taktik dan pendekatan mereka. Untuk mengimbanginya, kami memperbarui perangkat kami untuk menanggapi peluang untuk mencabut kleptokrasi. Kami mengundang kemitraan dengan semua pihak yang berkomitmen untuk memastikan bahwa sumber daya publik memberikan manfaat bagi publik.

Mencerminkan Pandangan Pemerintah Amerika Seperti Disiarkan oleh Voice of America

XS
SM
MD
LG